0



Selamat pagi sobat blogger, saya sudah pernah berbagi tips membuat tombol back to top di blog, nah maka dari itu saya namakan postingan kali ini Versi 2.

Pada dasarnya pembuatannya sama saja dengan yang versi sebelumnya hanya saja disini scriptnya lebih singkat dan ada sedikit perubahan gambar, yaps gambar arah panah yang ke atas, gambar tersebut bisa sobat pilih sesuka hati.

Berikut cara membuatnya.
1. Login blog sobat.
2. Masuk menu Template.
3. Pilih Edit HTML, klik Lanjutkan.
4. Cari kode </body>, selanjutnya letakkan kode dibawah ini tepat diatas kode </body> tadi.

<a href='#' style='position: fixed; right: 15px; bottom: 15px; outline: medium none; border: 0px none;' title='Back to Top'><img alt='Back to Top' border='0'src='alamat url gambar Back to Top-mu'/></a>

NB :
  • Sobat bisa mengganti teks yang berwarna merah diatas dengan kata-kata sobat sendiri, misalnya 'return to top', 'kembali ke atas', 'balik ke atas', 'meluncur ke atas', 'balikan nyook', atau 'kembali ke laptop'... atau apa-lah terserah sobat, asal fungsinya masih ada kaitannya dengan back to top.
  • Kemudian yang berwarna ungu itu adalah teks sebagai pengganti gambar apabila gambar tidak dapat dimuat dalam browser.
  • Lalu yang berwarna biru adalah alamat url gambar sobat, sobat bisa download salah satu gambar dibawah ini, kemudian upload dan host sendiri gambarnya, misalnya diphotobucket
Contoh beberapa gambar back to top









5. Yang terakhir, simpan Template.
6. Kemudian lihat hasilnya dan nikmati Top Button buatan sobat.

Udah dulu ya sob, semoga tips blogging ini bermanfaat dan terimakasih.


script by : bukan rahasia lagi

Posting Komentar

 
Top